Minggu, 20 Desember 2015

Syarat dan Ketentuan Lomba Merchandise


Ketentuan Lomba Desain Merchandise


Ketentuan peserta
     Peserta yang berhak mengikuti lomba ini adalah mahasiswa PSPD 4 angkatan
Ketentuan umum
  • Lomba tidak dipungut biaya apapun
  • Lomba bersifat perseorangan
  • Karya yang disertakan dalam lomba adalah karya baru dan orisinil serta belum pernah dilombakan atau dipublikasikan melalui media masa
  • Panitia berhak mempublikasikan karya peserta tetapi hak cipta tetap milik pembuat karya
Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat

Ketentuan karya
  • Desain harus orisinil dan belum pernah dipublikasikan di media manapun atau belum pernah diikutkan dalam lomba manapun
  • Tema: medical student
  • Merchandise terserah dalam bentuk apapun (ex: kaos, stiker, pin, mug, dll)
  • Tidak mengandung unsur SARA dan pornografi
  • Tidak mengandung unsur promosi produk tertentu
  • Software yang digunakan tidak dibatasi (Coreldraw, Photoshop, Illustrator, dll)
  • Hasil desain dikumpulkan dalam bentuk JPG, dan dilampirkan beserta file aslinya (.cdr; .psd; .ai)
  • File dikirim ke email usemaku@gmail.com dengan format subject Desaingrafis_Nama_NIM_Angkatan
  • Karya yang telah dikumpulkan akan menjadi hak milik panitia
  • Hak cipta atas karya desain adalah pada desainer
  • Hasil karya peserta akan langsung diupload ke akun sosmed Instagram HMPD SEMAKU untuk dilakukan voting Karya Terfavorit
Penentuan Pemenang
  • Lomba hanya melalui satu tahapan, yaitu seleksi langsung dari juri
  • Peserta yang mendapat nilai tertinggi dinyatakan pemenang pertama, dan pemenang favorite berasal dari instagram
    

Syarat dan Ketentuan Lomba Fotografi MGM



SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA FOTOGRAFI MGM

# KETENTUAN LOMBA
1.      Tema
“dengan lensa kami berkarya “ (tentang lomba mgm )
2.     Ketentuan peserta
Peserta yang berhak mengikuti lomba ini adalah mahasiswa pspd 4 angkatan
3.     Ketentuan umum
·         Lomba tidak dipungut biaya apapun
·         Lomba bersifat perseorangan
·         Karya yang disertakan dalam lomba adalah karya baru dan orisinil serta belum pernah dilombakan atau dipublikasikan melalui media masa
·         Panitia berhak mempublikasikan karya peserta tetapi hak cipta tetap milik pembuat karya
·         Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat
·          
4.      Ketentuan khusus
·         Diperbolehkan menggunakan kreatifitas, teknik dan trik foto baik menggunakan kamera analog atau digital
·         Karya tidak diperbolehkan di edit kecuali crop
·         Setiap Peserta berhak mengirimkan lebih dari satu karya dan maksimal 3 karya
·         Karya tidak mengandung unsur SARA ( suku , agama, ras dan antargolongan ) dan pornografi
·         Karya dikumpulkan berupa soft file yang dikirim melalui email HMPD SEMAKU usemaku@gmail.com dan paling lambat tanggal 31 desember 2015.
·         Dalam karya dicantumkan nama dan angkatan
5.      Penentuan pemenang
·         Lomba hanya melalui satu tahapan, yaitu seleksi langsung dari juri
Peserta yang mendapat nilai tertinggi dinyatakan pemenang pertama, dan pemenang favorite berasal dari instagram.