One People One Egg for Golden Period
Yogyakarta, 26/01/2015.
Beberapa kajian ilmiah membuktikan bahwa kekurangan dan kelebihan gizi pada
masa janin sampai usia dua tahun (golden period)
berdampak buruk pada kualitas manusia pada usia selanjutnya. Gizi kurang dan
pendek pada masa 1000 hari pertama kehidupan berdampak pada peningkatan risiko
kegemukan dan risiko penyakit tidak menular, seperti hipertensi,
hiperkolesterol, hiperglikemia dll. Gizi lebih (kegemukan) pada usia remaja dan
dewasa juga meningkatkan resiko terjadinya berbagai penyakit tidak menular yang
akan mempengaruhi produktifitas dan usia harapan hidup. Berdasarkan data
tersebut, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Dokter SEMAKU mengadakan kegiatan
Peringatan Hari Gizi Nasional setiap tanggal 26 Januari.
Pada
tahun ini, tema peringatan Hari Gizi Nasional (HGN) adalah One People One Egg,
pentingnya gizi seimbang anak pada golden period”. Penyelenggaraan
Peringatan Hari Gizi Nasional serentak dengan penyelenggaraan Peringatan Hari
Gizi Nasional di ISMKI Wilayah maupun Nasional bersama dengan Pemecahan Rekor
Muri 17.600 telur atau 500 telur setiap institusi/universitas.
Pada
kegiatan ini dilakukan pembagian telur kepada setiap warga desa Dusun Demangan
dengan jumlah yang yang diberikan sesuai dengan jumlah anggota keluarga,
penyuluhan terkait dengan pentingnya gizi seimbang pada golden periode, serta
simulasi memasak dan lomba memasak yang bertujuan untuk memberikan penyuluhan
serta pengetahuan terhadap masyarakat tentang bagaimana cara memasak yang baik
dan benar agar tetap terjaga nilai dan kandungan gizi serta keseimbangan gizi
dalam makanan tersebut.
Peringatan
HGN setiap tahun diharapkan dapat menjadi momentum berkala untuk selalu
mengingatkan dan mendorong pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat tentang
pentingnya memiliki kesadaran gizi yang baik dan menerapkan perilaku gizi
seimbang. Peran mahasiswa kedokteran sehubungan hal tersebut pada HGN 2015 adalah membangun semangat dan
kesadaran gizi agar terjadi percepatan perbaikan gizi.
0 comments :
Posting Komentar