SEMAKU MEDICAL FAIR 2015
Yogyakarta 04/02/2015. Kegiatan
yang dilaksanakan tiga hari, yaitu sejak tanggal 2-4 Februari 2015 di Lobi C
gedung Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah
Yogyakarta ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Dana dan Usaha (DANUS)
dari Himpunan Mahasiswa Pendidikan Dokter SEMAKU. Kegiatan ini sudah
dilaksanakan rutin dua kali dalam setahun, dengan diadakannya pameran buku
kedokteran, alat kesehatan, jas lab, dan merchandise bagi mahasiswa Pendidikan
Dokter Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Kegiatan
ini dilakukan untuk memudahkan mahasiswa itu sendiri untuk memenuhi kebutuhan
belajarnya sebagai mahasiswa kedokteran, seperti buku dan alat kesehatan. Jas
lab yang biasa digunakan untuk praktikum dan sebagai identitas mahasiswa
kedokteran ini pun juga disediakan disini karena memang sulit untuk mendapatkan
jas lab dengan identitas mahasiswa kedokteran Universitas Muhammadiyah
Yogyakarta. Selain alat penunjang kuliah, Dana dan Usaha juga menjual berbagai
merchandise, seperti kaos, sticker, ataupun gantungan kunci untuk mahasiswa
kedokteran.
Kegiatan
ini mendapat apresiasi yang cukup tinggi dari mahasiswa PSPD empat angkatan
karena dengan adanya kegiatan ini Dana dan Usaha juga memperoleh keuntungan
sesuai yang diharapkan. Namun, hal yang terpenting adalah Dana dan Usaha
berhasil untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan mahasiswa Pendidikan Dokter FKIK
agar mahasiswa mampu meningkatkan kualitas belajarnya.
0 comments :
Posting Komentar