Senin, 10 Maret 2014

Hari Gizi Nasional bersama SEMAKU

Infokom.red-Minggu, 23 Februari lalu HMPD SEMAKU kembali menurai kegiatan-kegiatan positif serta peresmian penggunaan MCK oleh warga desa binaannya, Dusun Demangan Desa Argodadi Kecamatan dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional (HGN).
        Sehubungan dengan peringatan HGN pada tanggal 28 Februari, HMPD SEMAKU mengadakan rangkaian acara yang bersesuaian dalam upaya peningkatan mutu gizi serta kesehatan masyarakat setempat. Semisal pemeriksaan tekanan darah gratis, sosialisasi singkat tentang kesehatan, dan tutorial memasak oleh chef encha yang sudah terpercaya.
Bermula dengan spot tensi gratis oleh The Elders Semaku (pengurus-pengurus lama calon dokter) tepat pukul 08.30 WIB, Minggu pagi. Selanjutnya kuliah tentang bagaimana mengolah makanan agar tetap bernutrisi dan bergizi tidak hilang ketika proses memasak oleh chef Enca. Bukan hanya itu, koki masak yang handal ini juga menyajikan utorial memasak makanan yang sesuai dengan standar gizi nasional yakni 4 sehat 5 sempurna yang bergizi, higenis, dan juga ekonomis lengkap dengan langkah-langkah memasak. Ada pembuka pasti ada penutup, begitu juga dengan makanan, oleh karena itu pancake adalah pilihan yang tepat sebagai Deasert yang telah dipraktekkan oleh Chef Encha secara gamblang dan mudah.
Agar lebih aplikatif, maka diperlukan suatu ajang yang dapat menjadikan masyarakat lebih antusias. Sehingga kompetesi masak merupakan inisiatif yang bagus sebagai pelengkap agenda peringatan HGN tahun ini. Chef Enca memilihkan menu plencing sebagai masakan resmi disajikan perlombaan. Plencing adalah masakan khas daerah Bali berbahan dasar kangkung dan beberapa bumbu pilihan lainnya sebagai penyempurna masakan. Selain itu sajian menu perlombaan dilengkapi dengan masakan lain kreasi dari tempe, jamur. Dan taoge yang telah disediakan dari panitia Semaku.
Usai menerima pengalaman, para peserta lomba khususnya ibu-ibu dengan sigap dan antusias tinggi segera menuju meja masaknya masing masing. para ibu mulai memotong bahan, merebusnya dan adapula yang menggorennya untuk dijadikan sebuah hidangan lezat makanan khas Bali ini dengan serbaserbi tempe jamur dengan penampilan yang super cantik, menarik dan tentunya menggugah selera makan.. Tidak kalah seru lagi, panitia pun beranjak ke meja dapur untuk turut berpartisipasi menyaingi ibu-ibu yang memasak.
45 menit berlalu, berakhir pula waktu memasak dan tibalah waktu penyajian masakan yang siap dinilai oleh chef Encha selaku juri perlombaan kali ini. Sembari menunggu juri mencicipi, menilai, serta berkomentar membangun dari sajian masakan para peserta, panitia memberikan beberapa bingkisan hadiah untuk memeriahkan suasana untuk masyarakat setempat. Dengan beberapa pertanyaan sederhana dan menghibur, ibu ibu dengan semangat mengacungkan jari berebut menjawabnya dengan kiat menjadi salah satu yang beruntung mendapatkan doorprize secara gratis hanya dengan jawaban tepat.
Tepat pukul 10.30 WIB, tibalah saat yang ditunggu-tunggu yaitu pengumuman pemenang dari lomba memasak. Harap-harap cemas para peserta menanti siapa diantara mereka yang menjadi juara. Dari 6 kelompok yang berlaga, ada 3 kelompok yang dikategorikan sebagai 3 juara terbaik. Nominasi terlezat, rasa menandingi plencing asli, penampilan menarik, kebersihan dan kerapian.
 Tiba di pengujung acara pukul 11 siang,Penutupan yang dilaksanakan sekaligus dengan peresmian penggunaan MCK oleh Aldi Effando selaku ketua pembangunan prasarana in. Sebanyak 3 buah MCQ sebagai wujud kepedulian HMPD semaku telah selesai dibangun di desa damai tesebut.
Penutupan menandakan berakhirlah rangkaian acara peringatan hari gizi nasional yang diagendakan pada desa binaan semaku, dusun Demangan. Harapannya kegiatan-kegiatan yang telah dijalankan seperti ini bukan hanya menjadi ajang kesenangan semata, namun juga sebagai edukasi bagi masyarakat setempat. Agar masyarakat lebih mengerti makna kesehatan yang sesungguhnya khususnya mengenai makanan bergizi 4 sehat 5 sempurna dan merealisasikannya dalam perwujudan hidup bersosial, baik itu masa sekarang ataupun kedepannya.

1 komentar :