Senin, 23 Desember 2013

Memecah Kesunyian bersama Teman-Teman Spesial


1509011_10200192205126229_1270111634_n.jpgHak Asasi Manusia bukan hanya dimiliki oleh orang-orang yang sempurna secara jasmani maupun rohani. Hak asasi manusia dimiliki oleh semua manusia di muka bumi ini. Dalam memperingati hari Hak Asasi Manusia, MMSA (Muhammadiyah Medical Student’s Activities) mengadakan acara yang patut diacungi jempol, yaitu BREAKFAST (Breating The Silent Featuring Visiting Special Friends) pada tanggal 15 Desember 2013 dan 19 desember 2013. Dengan Tema “Memecah kesunyian bersama teman-teman special”, MMSA berhasil mengajak 101 peserta yang berasal dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Keperawatan.
            Dengan tema tersebut, acara ini sangat berhasil memecah kesunyian bersama teman-teman spesial kita di SLB Negeri 2 Bantul, karena banyak sekali kegiatan yang dilakukan, mulai dari belajar menggunakan bahasa tangan untuk berbicara pada penyandang tuna rungu dan tuna wicara, mengajak langsung teman-teman spesial kita dari SLB Negeri 2 Bantul untuk melakukan senam pagi bareng, lomba mewarnai, menggambar, melukis vas bunga, dan foto-foto bareng tentunya.
            “Banyak hal yang kami peroleh dari acara ini, manfaat nya kelak saat mendapat pasien yang special, seperti siswa siswi anak SLB negeri 2 Bantul ini.” tutur Muhammad Amarullah selaku ketua pelaksana.
            Para peserta yang mendapat kesempatan untuk ikut mengunjungi SLB Negri 2 Bantul  menuturkan bahwa mereka sangat senang dapat ikut bergembira bersama teman-teman spesial kita tersebut. “Anak-anak disini tidak seperti yang kami bayangkan, bahkan mereka lebih kreatif dan terlihat seperti anak biasanya, walaupun sebenarnya mereka mempunyai keterbatasan fisik” terang salah satu peserta.
Sekilas melihat siswa siswi SLB Negeri 2 Bantul seperti anak-anak pada umumnya, apalagi mereka juga menampilkan atraksi menari daerah dengan memakai baju tradisional dan ada juga yang melakukan atraksi pantomime (hebat banget !!!!!), sungguh menggemaskan dan mengundang tepuk tangan yang sangat meriah loh…. Salut deh sama semangat dan kegigihan mereka !!!!
BbgQxakIYAAu2XJ.jpg large.jpg            Dengan melihat semangat dan kegigihan murid-murid disana, banyak sekali mahasiswa menganggap acara ini sangat membangkitkan motivasi mereka untuk lebih giat mencari ilmu dengan kesempurnaan fisik yang mereka miliki. Apalagi dari pihak SLB Negeri 2 Bantul juga sangat terkesima melihat siswa-siswinya dapat  bergembira bersama perwakilan dari mahasiswa-mahasiswi UMY. Atas kerjasama yang dilakukan dengan sangat baik, pihak MMSA memberikan sebuah tanda terimakasih kepada SLB Negeri 2 Bantul, yaitu dengan memberikan sebuah plakat. Ternyata tanpa diduga pihak sekolah juga memberikan kenang-kenangan kepada MMSA yaitu sebuah lukisan yang sangat indah, karya dari salah satu siswa nya. Dan yang sangat mengagumkan lagi, ternyata lukisan tersebut telah ditawar seharga $100. Ini merupakan Prestasi yang patut membanggakan dari pihak sekolah maupun pihak MMSA sendiri.

Diakhir acara dilakukan sesi pemotretan, maka acara Breakfast pada tahun ini telah sukses diselenggarakan dengan memecah kesunyian bersama teman-teman spesial. Banyak hal yang dapat kita ambil dari acara ini, salah satu nya adalah Jangan menjadi biasa saja, untuk sukses anda harus spesial dan mempunyai nilai lebih. Yang anda butuhkan untuk meraih cita-cita adalah keinginan kuat yang akan membawa anda menjadi pekerja keras”. [nia]